PLN Hadir di COP30 Belém, Brazil: Tegaskan Komitmen Pimpin Transisi Energi Bersih Indonesia

Blog65 Dilihat

PELOPORBERITA.ID — Konferensi Tingkat Tinggi Conference of Parties ke-30 (COP30) kembali digelar sebagai ajang pertemuan multilateral dunia dalam membahas aksi nyata penanganan perubahan iklim global. Tahun ini, kota Belém di Brazil dipilih menjadi tuan rumah karena letaknya yang strategis sebagai gerbang menuju Hutan Amazon, kawasan yang dikenal sebagai paru-paru dunia.

Indonesia turut berpartisipasi aktif dalam forum internasional ini, dengan PT PLN (Persero) menjadi bagian dari delegasi nasional yang mewakili sektor energi. Kehadiran PLN pada COP30 menegaskan komitmen perusahaan dalam memimpin transisi menuju energi bersih dan berkelanjutan di Tanah Air.

Melalui forum ini, PLN berupaya memperkuat relasi dan membangun kemitraan global dalam pengembangan energi hijau, memperluas investasi pada energi terbarukan, serta mendorong inovasi teknologi rendah karbon.

Langkah ini sejalan dengan target Net Zero Emissions (NZE) 2060 yang dicanangkan pemerintah Indonesia.

“PLN hadir di COP30 bukan hanya untuk menunjukkan komitmen, tetapi juga untuk berkolaborasi dengan dunia dalam membangun masa depan energi yang lebih hijau, inklusif, dan berkelanjutan bagi semua,” ujar perwakilan PLN dalam keterangan resminya.

Melalui slogan “COP30: PLN Untuk Semua, PLN Untuk Indonesia,” perusahaan listrik negara ini menegaskan bahwa upaya transisi energi tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah atau industri semata, tetapi juga gerakan bersama menuju Indonesia yang berdaya dan ramah lingkungan.

Dengan partisipasi aktif di COP30, PLN berharap dapat memperkuat posisi Indonesia sebagai salah satu pemimpin transisi energi bersih di kawasan Asia Tenggara dan berkontribusi nyata terhadap upaya global melawan krisis iklim. Red

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *