SULUT Peloporberita.com- Ketua DPRD Sulut dr. franciskus Andy Silangen di dampingi Wakil Ketua DPRD Victor Mailangkay, S.H., M.H Wakil Ketua DPRD James Arthur Kojongian, M.M.Ketua DPRD Sulut membuka secara resmi Rapat Paripurna DPRD dalam rangka Pengucapan Sumpah/Janji Pengganti Antarwaktu Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Utara, Selasa 23/1-2024 di ruang Paripurna DPRD Sulut
Pelantikan tersebut mendapat reaksi positif dari masyarakat merekapun berharap anggota DPRD yang baru di Lantik untuk kiranya menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab dan membawa aspirasi tutur ibu ibu dari Bolmong Raya yang di temui langsung media peloporberita com
Selanjutnya Pembacaan Surat Keputusan Mendagri di sampaikan oleh Sektertaris DPRD Sulut Ir. Sandra Moniaga M.Si.
Dengan nomor 100.2.1.4-04 Tahun 2024 Tanggal 2 Januari 2024 yaitu tentang “Peresmian Pemberhentian Anggota DPRD Sulut dari Muhammad Wongso kepada Ismail Dahak dapil Bolmong Raya Partai Nasdem
Dan nomor 100.2.1.4-05 Tahun 2024 tertanggal 2 Januari 2024 dari ibu Nursiwin Dunggio kepada “Teddy Pontoh” Partai PAN dapil Bolmong Raya, pelantikan di lakukan oleh Ketua DPRD Sulut dr franciskus Andy Silangen di saksikan oleh Sekprov Steve Kepel mewakili Gubernur Sulawesi Utara serta jajaran, Forkopimda dan anggota DPRD Sulut yang terhormat
Rapat Paripurna di lanjutkan dengan “Penandatanganan Berita Acara Sumpah/Janji anggota DPRD Sulut” Serta penyematan Pin anggota DPRD oleh Ketua DPRD Sulut di lanjutkan dengan sambutan pemerintah provinsi Sulawesi Utara.
Donald Audy