SULUT, Peloporberita.Id- Ketua KPU Sulut Kenly Poluan meresmikan “Media Center” KPU Sulut, sebagai sarana komunikasi insan Pers, untuk mewartakan ke- masyarakat, media gathering tersebut di laksanakan di kantor KPU Sulut, jalan Diponegoro Manado, Selasa 19/11-2024
Sementara itu KPU Sulawesi-Utara tetap konsisten dalam rangka juga melaksanakan amanat Undang Undang Pemilu Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan umum, terkait keterbukaan informasi. Ujar Kenly yang di dampingi Komisioner KPU Sulut Awaludin Umbola dan Sekretaris KPU Sulut Meydi Malonda.
Dalam persiapan LPPDK, yaitu persiapan laporan dana kampanye , untuk itu kita bersama-sama menjaga dan mengsukseskan Pilkada 2024 “Jangan Golput”
Lanjut Poluan kepada media jangan salah persepsi di mana bangunan media center ini di renovasi di mana juga media center dulunya di belakang kami pinda di depan, dan hari ini KPU Sulut secara resmi tentunya terus menjalin kerja sama dengan Ikatan Jurnalis, baik media cetak, maupun elektronik
KPU dalam hal ini tidak memiliki daya jangkau yang begitu luas peran media untuk menyebarluaskan pemberitaan tentu menjadi garda terdepan, sehingga kehadiran teman-teman media, pers atau jurnalis itu menjadi sangat penting, karena dari media informasi yaitu bentuk tulisan, suara, gambar atau video yang menjadi sesuatu sangat penting untuk disiarkan kepada pemilih dalam rangka mengsukseskan Pilkada tahun 2024 , pungkas Ketua KPU Sulut Kenly Poluan.
Donald Audy (Pewarta)